Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Legalitas Mudah dan Cepat! Jemput BERKAH Kanwil Kemenkum Bengkulu Bantu UMKM Seluma Naik Kelas

WhatsApp_Image_2025-04-26_at_10.37.53.jpeg

Seluma – Komitmen Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kemenkum) Bengkulu dalam mendekatkan layanan hukum kepada masyarakat terus diwujudkan. Melalui program Jemput BERKAH, tim yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum, Pande Made Handika, beserta Tim Jemput Berkah bergerak ke Kabupaten Seluma, Jumat (25/04/2025).

Sebelum menggelar kegiatan di lapangan, tim Jemput BERKAH terlebih dahulu melakukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma. Pertemuan digelar bersama Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam (SDA) Pemda Seluma dan disambut langsung oleh Kepala Bagian, Faisal.

Dalam pertemuan itu, Faisal menginformasikan bahwa Kabupaten Seluma akan menggelar perayaan Hari Jadi pada 23–25 Mei 2025. Ia menyambut baik kehadiran tim Jemput BERKAH dan menyatakan kesiapan untuk bekerja sama dalam menyediakan stand layanan pendaftaran Perseroan Perorangan selama acara berlangsung. “Ini bisa menjadi kesempatan besar untuk membantu masyarakat mengurus legalitas usaha mereka,” ungkap Faisal.

Koordinasi berlanjut ke Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM (Disperindagkop) Kabupaten Seluma. Kepala Disperindagkop, Waharudin, mengapresiasi pendekatan jemput bola yang dilakukan tim Kemenkum dan menyebutnya sangat strategis untuk menjangkau UMKM hingga ke pelosok desa. Ia berkomitmen akan menyampaikan informasi ini kepada UMKM binaan yang tersebar di 182 desa di wilayah Seluma.

Sebagai tindak lanjut dari koordinasi tersebut, tim Jemput BERKAH langsung membuka layanan pendaftaran Perseroan Perorangan di Pasar Tais, Seluma. Sambutan dari masyarakat sangat positif, dan hasilnya, sebanyak tiga pelaku UMKM berhasil resmi mendaftarkan usahanya dan kini memiliki badan hukum.

Keberhasilan ini menjadi wujud nyata hadirnya negara dalam memberikan kemudahan akses hukum dan perlindungan bagi pelaku usaha kecil. Langkah ini diharapkan akan menjadi pemicu semangat bagi pelaku UMKM lainnya di Seluma untuk segera memiliki legalitas usaha, guna memperluas peluang usaha dan meningkatkan kepercayaan mitra bisnis.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan pendekatan proaktif dari Kanwil Kemenkum Bengkulu, program Jemput BERKAH menjadi contoh baik dalam mendekatkan layanan hukum kepada masyarakat. (HUMAS/ed.JE)

WhatsApp_Image_2025-04-26_at_10.37.53_3.jpeg

WhatsApp_Image_2025-04-26_at_10.37.53_2.jpeg

WhatsApp_Image_2025-04-26_at_10.37.53_1.jpeg

logo besar kuning
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM 
PROVINSI BENGKULU
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Pangeran Natadirja No.KM. 7, Jl. Gedang, Kec. Gading Cemp., Kota Bengkulu, Bengkulu 38225
PikPng.com phone icon png 604605   +685133444450
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbengkulu@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwilbengkulu@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI BENGKULU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Pangeran Natadirja No.KM. 7, Jl. Gedang, Kec. Gading Cemp., Kota Bengkulu, Bengkulu 38225
PikPng.com phone icon png 604605   085133444450
PikPng.com email png 581646   kanwilbengkulu@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwilbengkulu@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI