Bengkulu Utara – Komitmen Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Bengkulu dalam mendukung legalitas pelaku UMKM kembali dibuktikan melalui program unggulannya, Tim Jemput BERKAH (BErbadan Hukum, Ramah KAntong dan Halal). Kali ini, kegiatan difokuskan di Kabupaten Bengkulu Utara, tepatnya pada tanggal 15–16 April 2025.
Dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Machyudhie, didampingi Kepala Bidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum (AHU), Pande Pande Made Handika Riady bersama rombongan Tim Jemput Berkah disambut hangat oleh Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) Bengkulu Utara, Rimiwang Muksin. Turut hadir dalam penyambutan tersebut Sekretaris Dinas, Sahmad, dan Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Kecil, Ismoyowati.
Selama dua hari, Tim Jemput Berkah bersama Diskop UKM Bengkulu Utara menggelar serangkaian kegiatan untuk memfasilitasi pendaftaran badan hukum Perseroan Perorangan bagi pelaku UMKM di wilayah tersebut. Pada hari pertama, tim membuka layanan dan sosialisasi di Alun-alun Kota Argamakmur, yang menarik antusiasme masyarakat dan pelaku usaha lokal. Hari kedua, kegiatan dilanjutkan di Kantor Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bengkulu Utara, dengan pelayanan yang lebih mendalam dan pendampingan teknis bagi para peserta.
Hasilnya, sebanyak 18 pelaku UMKM berhasil resmi mendaftarkan usahanya sebagai Perseroan Perorangan, menjadikan kegiatan ini salah satu pencapaian signifikan dalam mendorong UMKM memiliki legalitas usaha yang sah.
“Dengan legalitas badan hukum, pelaku usaha akan lebih mudah mengakses permodalan, menjalin kerja sama dengan mitra bisnis, dan tentu saja meningkatkan kepercayaan konsumen,” ungkap Machyudhie saat memberikan sambutan di sela kegiatan.
Kepala Diskop UKM, Rimiwang Muksin, juga mengapresiasi langkah kolaboratif ini. Ia menyatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan di daerah agar pelaku UMKM tidak hanya tumbuh, tetapi juga berkembang secara berkelanjutan dengan dasar hukum yang kuat.
Program Jemput BERKAH ini, yang tidak hanya mempermudah proses legalisasi, tetapi juga memastikan biayanya terjangkau bagi masyarakat.
Dengan keberhasilan kegiatan di Bengkulu Utara ini, Tim Jemput Berkah optimis dapat menjangkau lebih banyak pelaku UMKM di berbagai kabupaten lainnya di Provinsi Bengkulu. Upaya ini diyakini akan menjadi motor penggerak pertumbuhan ekonomi daerah yang berkelanjutan. (RA/ed. JE)